Pengertian Stock Opname?
Stock opname, itu apa sih? Bagi kalian yang bekerja diperusahaan yang mempunyai stok barang banyak sekali di gudang pasti sudah tidak asing lagi dengan pengadaan barang.
Pengertian stock opname adalah perhitungan persediaan stok barang yang ada di gudang sebelum barang tersebut dijual dan dipasarkan. Kegiatan perhitungan stok barang cukup menyita waktu, jika masih menggunakan perhitungan penyediaan barang secara manual atau langsung. Hal ini sangat penting di dalam inventory sistem.
Menurut para ahli yaitu Sofyan Assauri, stock opname artinya: “Persediaan adalah sebagai suatu aktiva lancar yang meliputi barang – barang milik perusahaan dengan maksud untuk dijual dalam suatu periode usaha normal atau persediaan barang – barang yang masih dalam pekerjaan proses produksi ataupun persediaan bahan baku yang menunggu penggunaanya dalam suatu proses produksi”. (sumber dari : binus.ac.id)
Dengan berkembangnnya teknologi di era saat ini, melakukan pengadaan barang bisa dilakukan dengan mudah, yaitu menggunakan barcode.
Kenapa barcode? karena dengan adanya barcode proses perhitungan persediaan barang bisa dilakukan dengan cepat, tepat dan efisien, dengan adanya barcode maka kesalahan dalam pencatatan, perhitungan barang bisa diminimalisir.
Manfaat Melakukan Stock Opname
Setelah mengetahui apa itu stock opname secara singkat, sekarang kita mengetahui apa saja manfaat dari melakukan stok opnam atau perhitungan stok barang.
- Menghindari terjadinya salah perhitungan barang masuk dan keluar yang dapat menyebabkan kerugian pada Perusahaan.
- Dapat mengetahui jumlah barang secara real time.
- Dapat mengetahui jumlah barang dengan mudah untuk barang yang rusak, pecah, dan hilang.
- Dapat melakukan analisis dari tahun-tahun sebelumnya secara akurat sehingga perkembangan dan kualitas perusahaan dapat ditingkatkan.
Kapan Stock Opname Dilakukan?
Melakukan proses perhitungan persediaan yang tepat biasanya dilakukan secara berkala dalam periode tahunan yaitu: per-kuartal (4 Bulan), Triwulan (3 Bulan), bahkan ada juga yang melakukan proses stock opname setiap bulan. Kembali lagi dengan kebijakan perusahaan masing-masing, karena setiap Perusahaan memiliki kebijakan yang berbeda dalam melakukan perhitungan persediaan barang.
Lalu apa tujuan dilakukannya stock opnam? saat melakukan stok opname tidak hanya untuk mengetahui jumlah persediaan perusahaan saja, tetapi juga dapat bertujuan untuk menghitung kas, aktiva, piutang, dan hutang serta mengetahui kebenaran catatan dalam pembukuan perusahaan, dimana itu menjadi salah satu fungsi untuk Sistem Pengendalian Intern (SPI).
Untuk dapat melakukan proses stok opnam, anda dapat menggunakan software ERP yang sudah dibuat secara fleksibel oleh Kosta Consulting. Dengan software stock opname yang sudah disempurnakan oleh Kosta Consulting, membuat proses melakukan perhitungan persedian barang menjadi lebih mudah, serta untuk membuat dokumen dokumen penting dalam menunjang proses stok opname dapat dilakukan dalam satu aplikasi, surat barang keluar dan masuk, barcode, serta penjualan.