Pada tingkat dasar, manajemen logistik adalah tentang sebuah strategi. Rantai pasokannya sendiri terdiri dari berbagai komponen bergerak yang rumit. Jika salah satu rantai mulai mengalami kegagalan maka hal ini juga akan memengaruhi keseluruhan komponen dalam manajemen logistik.
Logistik untuk bisnis, meliputi distribusi fisik, penanganan material, pengemasan, pergudangan, pemrosesan pesanan penjualan, hingga perencanaan produksi. Tak hanya itu, logistik memainkan peran penting dalam koordinasi aktivitas di seluruh rantai pasokan, pengembangan produk, dan komersialisasi produk.
Software logistik gudang merupakan alat bisnis yang dirancang untuk menyederhanakan proses produksi dengan memungkinkan penggunanya mengawasi berbagai proses produksi. Logistik juga berkontribusi pada proses manajemen pengembalian yang mudah.
Program ini melibatkan kombinasi virtual dari berbagai aspek bisnis penting, seperti informasi, angkutan, inventaris, gudang, penanganan material, pengemasan dan keamanan produk. Dengan demikian, logistik menciptakan utilitas optimal yang menambah nilai waktu dan tempat.
Memiliki fungsi seperti alat manajemen rantai pasokan, logistik software menangani berbagai proses. Beberapa proses yang harus ditangani software logistik distribusi, antara lain menangani permintaan pelanggan, mengelola inventaris, mengontrol pemasok, mengawasi penjualan dan distribusi, serta memproses pesanan pembelian.
ERP logistics software adalah kombinasi dari komponen yang mengintegrasikan orang, informasi logistik, dan proses tanpa syarat serta fleksibel. Logistik management software memungkinkan perusahaan untuk mendapatkan kontrol yang lebih baik atas lingkungan administrasi dan operasional.
Ada beberapa alasan bagaimana ERP logistik software dapat membantu industri atau bisnis. Alasan yang dapat memaksimalkan efisiensi kerja dan profitabilitas biaya, antara lain sebagai berikut:
Skalabilitas
ERP logistik modul mudah diskalakan, dimana berarti penggunanya dapat menyesuaikan aplikasi dengan menambahkan fungsionalitas baru ke sistem sesuai kebutuhan. Sistem ini dapat meminimalkan kesalah yang mungkin terjadi dan memaksimalkan keuntungan dengan menghemat biaya.
Peningkatan pelaporan
Pelaporan yang tidak tepat dapat mengakibatkan inefisiensi dalam pekerjaan operasional bermula. Dengan sistem ERP logistik, maka kemungkinan ini dapat dihilangkan karena pelaporan mengikuti sistem template otomatis.
Tak hanya itu, berbagai departemen juga bisa mudah mengakses informasi dengan mulus. Perlu diketahui, pekerjaan operasional dapat terpengaruh karena inefisiensi akibat pelaporan yang tidak tepat.
CRM yang lebih baik
Manfaat langsung dari penggunaan sistem ERP logistik adalah memiliki visibilitas data lengkap dan hal akses yang diberikan kepada pengguna yang berwenang. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan hubungan dengan pelanggan untuk mendapatkan hasil yang lebih baik dalam proses bisnis.
Peningkatan akses data
Mengontrol akses data dengan benar memang menjadi salah satu tantangan dalam organisasi. Dengan sistem ERP, tantangan ini dapat diatasi dengan adanya manajemen pengguna tingkat lanjut dan kontrol akses yang membantu melindungi data dari kebocoran.
Mengurangi kompleksitas
Argumen paling klasik yang mungkin mendukung penggunaan sistem ERP adalah karena dapat mengurangi kompleksitas bisnis. Ya, penggunaan perangkat lunak ini memang memperkenalkan sistem alur kerja yang dirancang dengan baik sehingga membuat seluruh proses logistik menjadi lebih efisien.
Biaya operasional yang rendah
Sistem ERP logistik memperkenalkan inovasi mendasar dalam mengelola sumber daya. Perangkat lunak yang digunakan ini dapat menghilangkan penundaan sehingga mengurangi biaya operasi. Misalnya, penggunaan mobilitas memungkinkan pengumpulan data secara real-time dimana bisa membantu menurunkan biaya.
Salah satu pilihan sistem perangkat lunak atau ERP Indonesia yang tepat untuk perusahaan logistik adalah iDempiere. iDempiere merupakan software ERP open source yang telah menggunakan lisensi General Public License atau GPL sehingga sangat bagus digunakan bagi perusahaan logistik.
Keunggulan dari iDempiere yang bisa didapatkan, dapat berupa tidak ada biaya lisensi, dapat di kostumasi sesuai dengan kebutuhan perusahaan dan tidak ada biaya tambahan untuk user. Karena itu, iDempiere merupakan logistics software open source yang cocok digunakan karena adanya berbagai keuntungan tersebut.
PostgreSQL adalah salah satu sistem manajemen basis data relasional (RDBMS) yang populer di kalangan developer.…
Dalam dunia bisnis yang semakin berkembang, perusahaan memerlukan sistem manajemen yang efektif dan efisien untuk…
Sistem perencanaan sumber daya perusahaan (ERP) adalah sebuah solusi perangkat lunak yang menyediakan platform terpadu…
ERP (Enterprise Resource Planning) merupakan software yang digunakan oleh perusahaan untuk mengintegrasikan dan mengelola semua…
Dalam dunia bisnis modern, teknologi informasi menjadi hal yang sangat penting. Salah satu teknologi informasi…
Dalam era digital saat ini, tidak ada bisnis yang dapat beroperasi tanpa perangkat lunak terpadu…